Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2009/BAB X/Bagian Kedua Belas

Dari Wiki Javasatu
Loncat ke navigasi Loncat ke pencarian

Bagian Kedua Belas
Tanggung Jawab Penyelenggara
[sunting sumber]

Pasal 197[sunting sumber]
1 Pemerintah dan Pemerintah Daerah sebagai penyelenggara angkutan wajib:

a. memberikan jaminan kepada Pengguna Jasa angkutan umum untuk mendapatkan pelayanan;

b. memberikan perlindungan kepada Perusahaan Angkutan Umum dengan menjaga keseimbangan antara penyediaan dan permintaan angkutan umum; dan

c. melakukan pemantauan dan pengevaluasian terhadap angkutan orang dan barang.


2 Ketentuan lebih lanjut mengenai tanggung jawab penyelenggara angkutan umum sebagaimana dimaksud pada ayat (1) diatur dengan peraturan Menteri yang bertanggung jawab di bidang sarana dan Prasarana Lalu Lintas dan Angkutan Jalan.